5 Tips Meningkatkan Imun Tubuh saat Pandemi Covid19
Saat ini di Indonesia masih terjadi Pandemi Covid19, dimana sampai saat ini masih terdapat ribuan kasus dikonfirmasi positif setiap harinya. Kita semua berharap agar pandemi ini segera berakhir sehingga kehidupan kita akan kembali normal seperti biasanya.
Pandemi Covid19 - Foto oleh Edward Jenner dari Pexels
Dikala pandemi saat ini, kita harus kuat dan selalu berfikir positif dalam menghadapinya. Kita harus berfikir bahwa dengan kita mentaati point-point anjuran pemerintah untuk selalu menerapkan protokol kesehatan artinya hal itu sudah membantu meringankan pekerjaan Tenaga Kesehatan.
Mungkin para Tenaga Kesehatan yang melihat orang tidak mematuhi protokol kesehatan akan merasa sedih, misalnya saja ketika ada orang ditempat umum yang tidak memakai masker dengan baik dan benar, mungkin hal itu akan “menyakiti” perasaan para Tenaga Kesehatan.
Yuk mulai dari diri dan keluarga selalu patuhi protokol kesehatan yang di anjurkan pemerintah. Bagi kita masyarakat pada umumnya, bisa dengan melakukan hal-hal berikut ini untuk menjaga dan meningkatkan Imun Tubuh dalam menghadapi pandemi Covid19. Apa saja Tipsnya?
1. Istirahat Teratur
Dengan kita melakukan istirahat teratur dan waktunya cukup sudah tentu akan meningkatkan imun kita. Saat bangun tidur dengan waktu yang cukup pasti akan merasa semua lelah-lelah hilang, dan juga kita akan merasa tenang. Istirahat teratur ini menjadi hal pokok untuk menghadapi pandemi ini.
Istirahat Teratur - Foto oleh Stas Knop dari Pexels
Dikutip dari Kompas, Waktu istirahat yang sangat dianjurkan untuk dewasa adalah minimal 7 jam, maksimal hingga 9 jam. Kita harus selalu berusaha untuk memenuhi jam istirahat kita agar imun selalu terjaga dengan baik.
2. Makan Makanan yang Sehat, Cukup Sayur dan Buah serta Minum
Kita juga harus mencukupi kebutuhan makan dan minum kita dengan baik, selalu makan tepat waktu dan sesuai porsinya. Serta yang terpenting adalah cukup vitamin dan mineral yang dibutuhkan tubuh.
Buah Buahan - Foto oleh Ponyo Sakana dari Pexels
Hal yang mudah adalah dengan mencukupi kebutuhan makanan pokok kita disertai dengan sayur dan buah. Tak lupa minum yang cukup dengan 8 gelas sehari untuk membantu meningkatkan metabolisme tubuh dengan baik.
3. Jaga Pola Pikir
Tak kalah pentingnya adalah pola pikir, kita memang harus takut terhadap adanya Pandemi Covid19 ini, namun jangan sampai pikiran-pikiran rasional kita menjadi terhambat. Kita harus bisa tolak pikiran negatif, seperti takut berlebihan bahkan sampai semprot handsanitizer berlebihan ke tangan kita. Hal itu mungkin akan membuat tangan menjadi kering dan luka.
Ide - Foto oleh Andrea Piacquadio dari Pexels
Untuk menjaga pola pikir bisa juga dengan cara tidak membaca hoax-hoax yang ada di social media, batasi penggunaan social media, kalaupun harus membaca berita atau perkembangan terbaru bacalah dari website resmi atau dari Pemerintah, agar informasinya valid dan terpercaya.
4. Jika harus Keluar Rumah, Gunakan Masker dan Selalu Bawa Handsanitizer
Misalnya Kita diharuskan untuk keluar rumah, untuk belanja makanan pokok contohnya, Kita harus menggunakan masker sesuai spesifikasi anjuran pemerintah dan sebelum memegang keranjang belanja bisa di semprot dengan handsanitizer terlebih dahulu. Selalu berusaha jaga jarak dan menghindari kerumunan.
5. Berdoa dan Ibadah
Sebagai orang yang beragama, kita harus selalu dan selalu berdoa untuk dijauhkan dari Pandemi ini, memohon keselamatan dan kesehatan. Hal ini pula yang akan menguatkan kita dan membuat kita percaya bahwa pandemi akan segera berakhir.
Berdoa - Foto oleh Abdullah Ghatasheh dari Pexels
Demikian mengenai 5 Tips yang bisa kita aplikasikan dalam kehidupan sehari-hari dalam menghadapi pandemic Covid19 ini. Semoga kita dan keluarga selalu diberikan keselamatan dan kesehatan.
Artikel kiriman dari:
Syaffi, seorang blogger yang selalu belajar lebih baik lagi. Alamat blog Saya di https://www.syaffi.com
Komentar